Seorang ibu yang mengandung tentunya sangat berbahagia dengan kehamilannya, apalagi jika itu kehamilan pertama nya ataupun kehamilan yang sangat di inginkannya. Pada saat itu sang ibu melakukan hal yang terbaik untuk calon si buah hati tercinta. Banyak hal yang menyenangkan dalam periode ini tetapi ada juga yang tidak menyenangkan.
Yang sering di keluhkan banyak ibu hamil adalah ketika ada permasalahan pada kulitnya, permasalahan ini sangat mengganggu kenyamanan sang ibu, sehingga apapun cara untuk mengobatinya pasti akan di lakukan. Tetapi tidak sembarang memberikan obat untuk mengobati problem ini. Karena kondisi ibu saat hamil sangat sensitif dengan obat-obatan yang tidak sesuai dengan anjuran dokter.
Apa saja sih gangguan kulit yang sering di keluhkan para ibu hamil dan bagaimana cara mengatasinya?? simak yuk !
1. Timbul Jerawat
Saat tidak hamil pun jika ada jerawat muncul di wajah pasti sangatlah mengganggu, apalagi jika jerawat itu muncul saat hamil, Untuk yang tidak pernah berjerawat semasa hidupnya jangan kaget jika hal ini terjadi, karena perubahan hormon saat hamil lah yang menyebabkan timbulnya jerawat, bukan karena Anda tidak merawat wajah ataupun Anda jorok. Jika hal ini terjadi usahakan jangan discrub dan jangan sampai di pencet, lebih baik pakai masker mentimun untuk membantu mengempeskan dan menghilangkan bekasnya.
2. Perubahan Warna kulit
Jika kita teliti dan amati, warna kulit tubuh saat hamil sedikit berubah kehitaman, Selain itu timbul semacam tai lalat ataupun tanda pada tubuh, jangan khawatir jika ini terjadi, selama hal ini tidak berkepanjangan dan tidak mempengaruhi kesehatan ibu ataupun sang janin. Cara mengatasinya cukup dengan memberikan moisturizer saja, problem ini sedikit demi sedikit akan menghilang seiring usia kehamilan.
3. Telapak Tangan Memerah
Pada usia pertama kehamilan biasannya telapak tangan akan memereh seperti campak demam, hal ini yang sering menyebabkan sang ibu panik dan khawatir. Tetapi Anda tidak perlu khawatir karena hal ini terjadi hanya sementara dan tidak berbahaya.
4. Kulit Wajah Berminyak
Kulit wajah berminyak saat hamil terjadi karena adanya perubahan hormon, hal ini sangat mempengaruhi kepercayaan diri sang ibu, untuk mengatasi hal ini cukup dengan menggunakan masker mentimun, masker jeruk nipis ataupun madu.
5. Kulit Kering
Pada tahapan kehamilan tentu nya Anda akan mengalami banyak problem terutama pada kulit Anda, pada usia kehamilan tertentu kulit Anda akan mengering dan kusam, hal yang harus di lakukan pertama kali adalah perbanyaklah mengkonsumsi buah dan sayuran yang mengandung kadar air yang cukup tinggi untuk menjaga kelembaban kulit Anda, usahakan meminum air putih 8 gelas perhari.
6. Gatal-gatal
Terjadi gatal-gatal pada tubuh saat hamil memang perlu di waspadai, kemungkinan ini merupakan alergi dari
makanan yang Anda konsumsi, konsultasikan dengan dokter jika hal ini terjadi.
7. Stretch Mark
Ini lah masalah yang paling di takutkan oleh kebanyakan ibu hamil, karena sebelum periode kehamilan kulit yang tadinya mulus dan cantik akan berubah dan timbul garis-garis pada bagian tubuh tertentu. Hal ini sangat mengganggu dan membuat para ibu khawatir dan tidak percaya diri. Hal yang perlu Anda lakukan adalah me-massage lembut dengan menggunakan minyak zaitun ataupun dengan minyak alami lainyya.
Banyak masalah yang timbul pada setiap tahapan-tahapan kehamilan yang di alami para ibu, Hal ini kadang menjengkelkan dan membuat stres, sehingga mengganggu ketenangan sang Ibu. Oleh karena itu Anda harus memahami bagaimana solusi terbaik untuk mengatasinya.
Semoga artikel tentang Berbagai Masalah kulit saat hamil dan cara mengatasinya ini bermanfaat bagi Anda, tetaplah menjaga kesehatan dan kecantikan kulit Anda saat mengandung ya bu.
Terima kasih Anda telah membaca tentang
Judul: 7 Masalah Kulit Saat Hamil dan Cara Mengatasinya
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 pembaca
Ditulis Oleh Unknown
Semoga informasi 7 Masalah Kulit Saat Hamil dan Cara Mengatasinya bisa memberikan manfaat bagi Anda. Jangan lupa komentar Anda bila ingin bertanya. Salam Sukses
Judul: 7 Masalah Kulit Saat Hamil dan Cara Mengatasinya
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 pembaca
Ditulis Oleh Unknown
Semoga informasi 7 Masalah Kulit Saat Hamil dan Cara Mengatasinya bisa memberikan manfaat bagi Anda. Jangan lupa komentar Anda bila ingin bertanya. Salam Sukses
0 comments:
Post a Comment